Arsip

Buaya di Putussibau Terlilit Pukat Nelayan

buaya terlilit pukat
Buaya di Putussibau yang terlilit pukat di Sungai Kapuas. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

KAPUAS HULU, RUAI.TV – Seekor buaya jenis senyulong, terlilit pukat di aliran Sungai Kapuas di Putussibau, Kabupaten Kapuas Hulu. Buaya ini terlilit pukat milik nelayan yang biasa menangkap ikan di kawasan itu.

Pemilik pukat baru menyadari adanyanya terjebak di pukatnya pada Selasa (02/08/2022) pagi. Kala itu, dia hendak menjenguk pukatnya itu dan ternyata malah buaya yang terperangkap di sana.

Baca juga: Harga Sawit Terbaru di Kalbar Periode Kedua Juli 2022

Advertisement

Dia bersama rekan-rekannya melepaskan buaya itu dari pukat. Kemudian mengikatnya sehingga tidak berontak, dan membawa buaya itu ke Pos Polairud Polres Kapuas Hulu.

Anggota Sat Polairud, Bripka Gombang, mengatakan, segera akan berkoordinasi dengan pihak terkait untuk penanganan terhadap buaya ini.

Baca juga: Penjinak Bom Kalbar Periksa Serpihan Roket Jatuh

Dia meminta warga berhati-hati ketika beraktivitas di pesisir sungai Kapuas, mewaspadai kemungkinan munculnya buaya yang bisa membahayakan keselamatan.

Buaya yang tertangkap ini masih dalam kondisi hidup. Hewan ini memiliki moncong dengan ukuran panjang. Untuk tubuhnya dari moncong hingga ujung ekor, perkiraannya mencapai dua meter lebih. (RED)

Advertisement