Arsip

Pelajar SMP di Singkawang Raih Medali Perak Kompetisi Sains Nasional

Pelajar SMP di Singkawang Raih Medali Perak Kompetisi Sains Nasional_ruai.tv
Wali Kota Singkawang, Tjhai Chui Mie, menerima kunjungan pelajar SMP Torsina, Yansen Ladova, yang meraih medali perak dalam KSN 2021. Foto: courtesy IG @ tjhaichuimie/ruai.tv
Advertisement

Wali Kota Tjhai Chui Mie mengunggah foto bersama Yansen, kepala sekolah, dan gurunya dalam kunjungan itu. Juga, Wali Kota membuat video khusus untuk mengucapkan apresiasinya, sekaligus memotivasi pelajar lain untuk terdorong meraih prestasi.

“Suatu kebanggaan bagi saya dan seluruh masyarakat Kota Singkawang atas capaian yang diraih. Tentu ini bisa menjadi motivasi buat anak-anak lainnya di Kota Singkawang untuk berprestasi, melalui jalur keahlian masing-masing. Tidak ada yang mustahil, dengan usaha dan doa, prestasi tentu akan kita dapatkan,” ucap Wali Kota Tjhai Chui Mie dalam video yang dia unggah di akun Instagram @tjhaichuimie.

Baca juga: Perlu 23,41 Ha untuk Jalan Menuju Bandara Singkawang

Advertisement

KSN merupakan kompetisi yang diselanggarakan oleh Pusat Prestasi Nasional, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia. Ini merupakan agenda rutin setiap, untuk mendorong semangat dan daya juang peserta didik.

Juga untuk memfasilitasi bakat dan minat mencapai prestasi di bidang sains. Termasuk, sebagai penjaringan dan pembinaan kepada calon peserta Kompetisi Tingkat Internasional. (SVE)

Advertisement