Arsip

Wisata Sungai yang Tersembunyi di Monterado

Wisata Sungai yang Tersembunyi di Monterado_ruai.tv
Bagian dari pemandangan wisata sungai di Dusun Sebaju, Kecamatan Monterado. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

“Sejauh ini, kawasan ini belum diketahun orang banyak. Banyak kendala, terutama soal jalan dan penataannya. Itu sebabnya kami belum bisa memperkenalkannya ke luar sana,” tutur Biron.

Biron berpendapat, perlu dukungan pendanaan agar kawasan itu bisa ditata menjadi lebih menarik lagi. Jika ini tercapai, objek wisata ini bisa menjadi sumber penghasilan tambahan bagi masyarakat sekitar.

Baca juga: Kampung Pecinan di Pontianak Dongkrak Daya Tarik Wisata

Advertisement

“Kunjungannya lumayan banyak dari Kota Singkawang. Sejauh ini belum ada penerapan biaya, seperti uang masuk,” tambah Biron.

Meski terbilang sebagai kawasan tersebunyi, sesunggunya kawasan wisata sungai ini memiliki posisi strategis. Letaknya tidak terlalu jauh dari daerah tetangga, yakni Kota Singkawang, Kabupaten Mempawah, dan Landak.

“Kami berharap, tempat rekreasi ini bisa mendapatkan perhatian Bapak Bupati Bengkayang, supaya bisa membenahi, membantu pendanananya untuk penataannya,” kata Biron. (RED)

Advertisement