Arsip

Tak Pulang-pulang, Ternyata Lelaki Ini Meninggal di Hutan

mayat di hutan
Polisi dan warga mengevakuasi mayat Aj yang ditemukan meninggal dunia di hutan. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

LANDAK, RUAI.TV – Sesosok mayat lelaki tergeletak di dekat sebuah kebun kelapa sawit di Dusun Semabak, Desa Ambarang. Desa ini berada di Kecamatan Ngabang, Kabupaten Landak.

Warga menemukan mayat ini pada Jumat (17/06/2022) di lokasi hutan. Lokasi ini berdekatan dengan kebun kelapa sawit.

Baca juga: Sekeluarga Kena Bacok di Pontianak Utara, Ternyata Ini Sebabnya

Advertisement

Ternyata, lelaki ini memang pergi ke hutan itu untuk mencari kayu sebagai bahan gagang dodos. Dodos merupakan alat untuk melakukan pemanenan tandan buan kelapa sawit.

Lelaki ini berinisial Aj dan ternyata kebun kepala sawit itu milik dia. Kepada polisi, istrinya menuturkan, Aj pergi ke hutan itu pada Rabu (15/06/2022) sekitar pukul 10.00 WIB.

Baca juga: Mendadak, 47 Petugas Lapas Ketapang Tes Urin

Rencananya, gagang dodos itu akan dia gunakan untuk pemanenan pada esok harinya. Menyadari suaminya tak kunjung pulang, istrinya pun meminta bantuan warga dusun melakukan pencarian.

Proses pencarian pun berlangsung Kamis (16/06/2022) hingga pukul 01.00. Pencarian ini tidak berhasil menemukan Aj.

Baca juga: 13 Kg Sabu Seludupan dari Perbatasan, Satu Orang Masih Dicari

Kapolsek Ngabang, Kompol Tampubolon, mengatakan pencarian berlanjut keesokan harinya. Sekitar pukul 08.00, warga pun akhirnya menemukan Aj yang sudah dalam kondisi meninggal dunia.

“Korban ditemukan dalam posisi terlentang di bawah pohon dingir, sekitar satu kilometer dari kebun sawit miliknya,” kata Kompol Tampubolon.

Baca juga: Cabor Ini Jadi Perhatian Khusus KONI Sanggau

Aj mengenakan baju kaus singlet berwarna hitam, dan topi warna senada. Tangan sebelah kanannya berada di atas dada, sementara tangan kiri terkulai searah bahu. Tas warna merah marun masih berada di bagian punggungnya.

Polisi bersama warga mengevakuasi mayat Aj ke RSUD Landak untuk menjalani visum. Belum ada keterangan mengenai dugaan penyebab kematiannya. (RED)

Advertisement