Arsip

Polsek Nanga Mahap Sediakan Wifi Gratis Untuk Siswa Belajar

Advertisement

SEKADAU – Polsek Nanga Mahap, Polres Sekadau, Provinsi Kalimantan Barat, berikan wifi gratis kepada siswa untuk belajar online sebagai bentuk kepedulian pada masa pandemi Covid-19, Kamis (15/10/2020).

Penyediaan ruang akses wifi gratis ini merupakan sumbangsih Polsek Nanga Mahap dalam mengatasi kebutuhan internet yang diperlukan oleh pelajar, yang mana dapat meringankan beban orangtua pelajar akibat dampak dari Pandemi Covid-19.

Meskipun gratis, dalam menggunakan wifi, Polsek Nanga Mahap akan tetap memberikan pengawasan kepada pelajar yang menggunakan fasilitas tersebut, agar tidak disalahgunakan oleh pelajar, seperti bermain game atau mengakses konten yang tidak berhubungan dengan pelajaran.

Advertisement

“Kami juga akan mengawasi pelajar agar tetap menerapkan protokol kesehatan seperti menggunakan masker, menjaga jarak dan mencuci tangan dengan air dan sabun yang telah disediakan,” ujar Kapolsek Nanga Mahap, Ipda Kuswiyanto, melalui rilisnya kepada ruai.tv, Kamis (15/10) sore.

Ipda Kuswiyanto berharap, dengan adanya fasilitas wifi gratis ini para siswa/siswi yang ada ini, dapat lebih giat lagi untuk menuntut ilmu melalui proses pembelajaran online atau dalam jaringan, tentunya tidak digunakan untuk hal yang negatif.

Fasilitas internet gratis untuk belajar online ini merupakan yang kedua di wilayah Hukum Polsek Nanga Mahap, setelah sebelumnya juga diluncurkan untuk pelajar SD dan SMP di Desa Tembesuk.(Red).

Advertisement