PONTIANAK, RUAI.TV – Siswa sekolah percontohan di enam kecamatan di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, mulai merasakan pembelajaran tatap muka sejak Senin (22/02/2021). Meskipun baru terbatas di 12 sekolah jenjang SD dan SMP, serta baru diperuntukkan bagi kelas enam dan sembilan.
Satu di antara orangtua siswa SMPN 1 Kota Pontianak, Anisa, kepada ruai.tv, mengatakan, penerapan protokol yang ketat di sekolahan menjadi pertimbangan untuk menyetujui kebijakan sekolah tatap muka.
Baca juga: Hari Ini, 12 Sekolah di Pontianak Mulai Belajar Tatap Muka
“Pelajaran tatap muka lebih efektif, saya rasa. Kalau pembelajaran daring kurang efektif, siswa tidak terlalu mengerti penjelasan guru. Kalau tatap muka, saya rasa pemahaman lebih efektif,” kata Anisa.
Meski begitu, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Pontianak tetap memberi toleransi bagi orangtua yang tidak mengizinkan anaknya mengikuti pembelajaran tatap muka.
“Orangtua siswa melalui surat pernyataan untuk setuju atau tidak sekolah tatap muka. Jika masih khawatir, tetap dilayani dengan pembelajaran daring di rumah,” kata Kepala Disdikbud Kota Pontianak, Syahdan Lazis.
Baca juga: Giliran Guru Pontianak Menerima Vaksin Covid-19
Pembelajaran tatap muka hanya dijadwal empat hari, Senin hingga Kamis. Kemudian setiap dilakukan Jumat evaluasi.
Jika pembelajaran tatap muka berjalan lancar, rencananya akan diperluas ke sekolah-sekolah lainnya. (MAR/SVE)
Leave a Reply