KETAPANG, RUAI.TV – Tim SAR menemukan jenazah korban tenggelam di Sungai Pawan area Kecamatan Nanga Tayap, Kabupaten Ketapang, Senin (22/03/2021) pagi. Setelah proses evakuasi, jenazah diserahkan ke pihak keluarga.
Baca juga: Kelurahan Ilir Kota di Sanggau Jadi Desa Sadar Kerukunan
Jenazah ini teridentifikasi sebagai seorang laki-laki bernama Kiki Dasalandi, berusia 29 tahun. Setelah pencarian selama tiga hari, barulah tim menemukan jasadnya, sekitar pukul 06.00 WIB.
Baca juga: 5 Rumah Hangus di Nanga Pari, Kekek 99 Tahun Luka Bakar
Korban merupakan warga Dusun Kelik Tua, Kecamatan Nanga Tayap. Sebelumnya, dia sempat dikabarkan hilang.
Dia dinyatakan hilang ketika terjadinya peristiwa tenggelamnya sebuah sampan saat menyeberangi perairan Sungai Pawan di kawasan Kecamatan Nanga Tayap. Warga segera melakukan pencarian, namun belum berhasil menemukannya dalam dua hari pertama.
Baca juga: 1.000 Alat Swab di Ketapang untuk Razia Prokes
Di hari ketika, warga dan Tim SAR akhirnya menemukan jenazahnya dalam jarak sekitar 539 meter dari posisi sampan yang tenggelam.
Kepala Desa Sungai Kelik, Safarudin, mengungkapkan terima kasihnya atas bantuan warga dan Tim SAR hingga jenazah Kiki akhirnya ditemukan. (AGU)
Leave a Reply