Arsip

Tarian Melayu Warnai Pengukuhan PAW MABM Sekadau

Tarian Melayu Warnai Pengukuhan MABM Sekadau
Tarian khas Melayu oleh pegiat seni saat pelantikan pengurus PAW MABM Sekadau, Senin (28/02/2022). Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

Chairil Effendy mengharapkan, terbentuknya kepengurusan PAW MABM Sekadau menjadi tonggak untuk kemajuan organisasi tersebut. Dia meminta, program-program kerja yang sebelumnya sempat tertunda, pengurus PAW bisa lanjutkan pelaksanannya.

“Meski sekarang ini strukturnya merupakan pengurus baru, saya yakin MABM Sekadau ke depan bisa lebih berkembang. Namun untuk mewujudkan hal tersebut, tentunya perlu dukungan kuat dari semua pihak, terutama seluruh jajaran MABM sendiri,” tegas Chairil Effendy.

Baca juga: Pimpin MABM Bengkayang, Syamsul Rizal Pererat Relasi Etnis

Advertisement

Sekitar seratusan orang menghadiri acara pengukuhan ini. Mereka terdiri atas jajaran pengurus, perwakilan Dewan Adat Dayak (DAD) dan Majelis Adat Budaya Tionghoa (MABT). Juga hadir jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) setempat. (RED)

Advertisement