Arsip

Asyik, Petani di Sekadau Dapat Hand Tractor

Asyik, Petani di Sekadau Dapat Hand Tractor
Penyerahan bantuan secara simbolis di Kantor Bupati Sekadau. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

SEKADAU, RUAI.TV – Sejumlah petani di Kabupaten Sekadau menerima bantuan alat dan mesin (Alsintan) untuk mendukung produktivitas mereka. Bentuk bantuan ini berupa hand tractor, kultivator (mirip hand tractor), sprayer dan beberapa lagi.

Pemerintah menyalurkan bantuan ini ke sejumlah kelompok tani. Satu di antara anggota kelompok tani, Imam Rofi’i, berharap, penyaluran bantuan seperti ini bisa berkelanjutan.

Baca juga: Wabup Subandrio Janji Benahi Balai Benih Ikan

Advertisement

Agar mampu memompa semangat para petani untuk terus produksi mengolah lahan dan menghasilkan produk unggulan khas daerah. Dia berharap, selain kelompoknya, kelompok tani lain pun pada saatnya bisa menikmati bantuan serupa.

“Terima kasih atas bantuan ini. Jadi, kami yang dulunya mengerjakan lahan pertanian palawija sayur mayur masih manual pakai cangkul, sekarang sudah pakai kultivator. Sangat terbantu. Semoga kami semakin sejahtera,” kata Rofi’i.

Baca selanjutnya dengan klik pages 2

Advertisement