SANGGAU, RUAI.TV – Sebulan terakhir, Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (Dinas BMSDA) Kabupaten Sanggau melakukan perbaikan saluran drainase di Tanjakan Semboja, Kelurahan Bunur, Kecamatan Kapuas.
Baca juga: Ini Rupanya Pekerjaan Pembobol Swalayan di Ngabang
Dinas BMSDA Kabupaten Sanggau, John Hendri, Selasa, (20/4/2021), mengatakan,pekerjaan ini merespon keluhan masyarakat akibat seringnya terjadi genangan banjir di tempat itu, saat terjadi hujan dengan kapasitas deras.
Baca juga: Kalangan Muda Dominasi Pasien COVID-19 Sintang
“Drainase ini dibangun sepanjang 134 meter dengan lebar dan tinggi masing-masing 1 meter,” kata John Hendri.
Baca juga: 196 Kasus Pekat, Premanisme Mendominasi di Landak
Mereka juga membuat drainase yang bentuknya serong supaya ada pembagian debit air apabila terjadi hujan. Dengan begitu, air akan mengalir langsung ke Sungai Kapuas. (BOB)
Leave a Reply