Arsip

Pesan Wapres Ma’ruf Amin di Pontianak

Wapres Ma'ruf Amin
Wapres KH Ma'ruf Amin saat menerima penyambutan dari Gubernur Kalbar dan Wali Kota Pontianak. Foto: Prokopim/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Wakil Presiden RI KH Ma’ruf Amin, melakukan kunjungan kerja ke Kota Pontianak, Kalimantan Barat, Rabu (23/11/2022). Kehadiran Wapres Ma’ruf untuk meresmikan pembukaan Silaturahmi Bisnis ke-14 Ikatan Saudagar Muslim Indonesia (ISMI), di sebuah hotel di Kota Pontianak.

Wapres Ma’ruf berpesan, agar pengusaha besar harus bergandengan tangan dengan pengusaha kecil, sehingga bisa saling menguatkan. Dia juga mengingatkan, agar silaturahmi bisnis ini tidak sekadar tergali spirit dan kebanggaan berwirausaha.

“Namun juga menumbuhkan tekad kuat untuk meneladani sifat jujur dan amanah dalam berdagang,” tegas Wapres Ma’ruf.

Advertisement

Baca juga: Satu Perempuan dan 2 Lelaki Terlibat Narkoba di Sintang

Wapres berharap saat ini lahir pengusaha-pengusaha baru, serta memperkuat pengusaha yang ada. Dengan demikian, pengusaha bisa “naik kelas”.

“Jangan jadi pengusaha stunting, atau kerdil dan tidak besar-besar,” ujar Wapres Ma’ruf.

Dengan pisisinya ISMI harus mengambil peran agar pengusaha besar bergandengan dengan pengusaha kecil. Wapres menyebut, cara ini untuk membantu menguatkan yang lemah tanpa melemahkan yang kuat.

Baca juga: 3 Hari Jalan Sungai Kelik-Tayap Ditutup

Karena dengan semakin banyak pelaku usaha yang tumbuh, maka semakin besarlah jalan menuju pemerataan kesejahteraan.

Para saudagar Muslim juga dia harapkan mengoptimalkan segenap potensi dan kesempatan. Caranya, dengan mengambil peran nyata dalam mendukung ekonomi pulih lebih cepat dan lebih kuat.

“Forum ini menjadi momentum untuk mengokohkan kebersamaan dan kerjasama para saudagar Muslim. Serta turut bersinergi menggerakkan aktivitas ekonomi syariah melalui pemberdayaan ekonomi umat,” tegas Wapres. (RED)

Advertisement