Suara-suara yang muncul dalam rekaman video terdengar bernada panik. Ucapan-ucapan dalam dialek lokal, meminta bantuan agar memberikan tikar dan handuk untuk sang ibu.
Tak lama, tercengar ucapan “Alhamdulillah” disertai isak tangis dari perempuan yang merekam video. Bayi lahir selamat, meski dalam kondisi darurat dan tanpa pertolongan bidan.
Baca juga: Puting Beliung di Pontianak, Ini Analisis BMKG
Dari penelusuran sumber video, ternyata berasal dari akun Facebook Muldiansyah Chanel Joni, Jumat (14/01/2022). Pada keterangan, penggunggah menulis, keponakannya melahirkan di jalan tanpa bantuan bidan.
Dia juga menambahkan, ibu dan bayinya selamat. Peristiwa kelahiran ini pun terjadi saat turun hujan. Pada kolom komentar, pengunggah menampilkan foto sang bayi yang tampak sehat.
Baca juga: Nyaman! 17 Pengguna Knalpot Racing di Pontianak Kena Razia
Lokasi peristiwa ini di Desa Asem Kumbang, Kecamatan Kamipang, Kabupaten Katingan, Kalimantan Tengah. Akun Instagram @seputaranplk turut membagikan video itu, saksikan di bawah ini. (SVE/RED)
Tonton videonya di sini:
View this post on Instagram
Leave a Reply