Arsip

Seorang Polisi di Melawi Jadi Korban Ledakan Petasan

Polisi di Melawi terluka karena petasan, saat dievakuasi untuk dibawa ke rumah sakit. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

NANGA PINOH, RUAI.TV – Seorang polisi di Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat terluka di bagian wajah, akibat terkena ledakan petasan.

Peristiwa itu terjadi, saat polisi dan petugas gabungan lainnya, berupaya membubarkan kerumunan warga, yang mengadakan kebiasaan perang petasan di jembatan Melawi, Desa Sidomulyo, Kecamatan Nanga Pinoh, Kamis sore (13/05/2021).

Baca juga: Pos Penyekatan Arus Mudik Sepi Petugas

Advertisement

Korban kemudian dilarikan ke rumah sakit, untuk mendapatkan perawatan.

Sebelumnya, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (FORKOPIMDA) Kabupaten Melawi, telah mengeluarkan larangan, agar warga tidak berkerumun, mengadakan perang petasan yang setiap tahunnya diadakan. Namun imbauan itu tidak diindahkan, sehingga terjadilah perang petasan yang menimbulkan kerumunan besar.

Baca juga: Masjid Terapung, Rencana Landmark Baru di Pontianak

Advertisement