Arsip

Bekas Tembakan di Kaca Jendela Bank Sinarmas Pontianak

Bekas Tembakan di Kaca Jendela Bank Sinarmas Pontianak
Polisi memeriksa jendela kaca Bank Sinarmas Cabang Pontianak, Senin (27/09/2021) yang diduga terkena tembakan orang tak dikenal. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Belasan lubang tampak membekas di kaca jendela Bank Sinarmas Cabang Pontianak, Kalimantan Barat, Senin (27/09/2021). Muncul dugaan, ada orang tak dikenal yang melepaskan tembakan ke bidang-bidang kaca itu.

Dari olah tempat kejadian perkara (TKP) polisi menemukan belasan bekas membentuk lubang itu pada kaca jendela di lantai dua dan lantai tiga gedung.

Kepala Satuan Reskrim Polresta Pontianak, AKP Rully Robinson Polli, mengatakan, ada tujuh bekas di kaca jendela lantai dua. Dan petugas menemukan sejumlah bekas lubang lainnya di kaca jendela lantai tiga.

Advertisement

Baca juga: Kesal Hampir Terserempet, Warga Ini Tembak Mobil Anggota DPRD

Kantor Bank Sinarmas Cabang Pontianak berada di persimpangan empat Jl Gajah Mada, Kota Pontianak. Personil polisi dari Inafis Polresta Pontiana, Polsek Pontianak Selatan, dan Resmob Polda Kalimantan Barat, segera meluncur ke TKP, begitu menerima laporan.

“Tidak tembus karena kaca jendelanya tebal. Kami lihat hanya ada bekas lubang, tapi tidak menembus ke dinding atau tirai kaca. Tirai pun tidak tembus,” kata AKP Rully Robinson Polli.

Baca selanjutnya dengan klik pages 2

Advertisement