Arsip

Aming Coffee Hadir di Ketapang, Gerai ke 23 se-Indonesia – ADV

Aming Coffee Ketapang
Peresmian gerai Aming Coffee Ketapang. Foto: ADV
Advertisement

KETAPANG, RUAI.TV – Kali ini, gerai Aming Coffee telah hadir di ibu kota Kabupaten Ketapang, Kalimantan Barat. Gerai kopi legendaris asal Kota Pontianak ini, resmi membuka layanan di Kota Ale-ale sejak Jumat (10/06/2022).

Lokasinya di Jl M Thohir, Kecamatan Delta Pawan. Persisnya di depan kantor PLN UP3 Ketapang.
Founder Aming Coffee, Limin, menyebut, ,gerai di Kabupaten Ketapang ini merupakan yang ke-23 di seluruh Indonesia. Sedangkan untuk konteks Kalimantan Barat, ini merupakan gerai yang ke-13.

Untuk di Kabupaten Ketapang sendiri, brand coffee terkemuka di Kalbar ini mengusung konsep semi outdoor. Tak hanya menyediakan ruang terbuka, Gerai Aming Coffee Ketapang juga menyiapkan indoor full AC.

Advertisement

Pengunjung juga menikmati kemudahan lain berupa luasnya areal parkir. Soal cita rasa, Aming Coffee sangat konsen terhadap pemilihan bahan baku dan produksinya. Ini sebagai komitmen terhadap cita rasa yang khas dan orisinil.

“Untuk menciptakan citarasa yang orisinil, kita tetap menyiapkan bahan baku. Biji kopi itu kita pilih sendiri. Proses produksi sangrai, giling, itu semua kita sendiri juga. Bisa dijamin kualitasnya orisinil dan tetap terjaga,” ujar Limin yang akrab dengan sapaan Aming.

Gerai ini tak sekadar menyajikan menu favorit dengan cita rasa khas, seperti kopi susu, pisang srikaya, dan roti srikaya. Masihbanyak menu lainnya. Tak kalah menarik, tempat ini menyiapkan spot foto menarik yang Instagramable.

“Untuk tempat foto-foto kita juga punya mural, anak muda sekarangkan suka foto, wajib foto,” kata Aming.

Aming Coffee Ketapang

Direktur PT Aming Coffee, Sunarto, mengatakan, menu wajib yang mesti dicoba adalah paket gaul. Isinya coffee dan pisang goreng srikaya atau softroti srikaya. Dan tak kalah menarik adalah paket ‘Namber’ yaitu Nampan Kebersamaan yang isinya berbagai jenis snack.

“Jam buka pukul setengah tujuh. Tutup 11 malam. Sedangkan weekend tutupnya pukul 12 malam. Kalau untuk 24 jam kita terbuka untuk itu, tapi kita lihat dulu kondisinya,” ujar Sunarto alias Aan.

Pemilik Aming Coffee Ketapang, Fise Adhi Prasetio, menyebut, Aming Coffee menjadi bagian icon pariwisata Kalimantan Barat. Hal ini yang membuat dia termotiviasi mendirikannya di Kabupaten Ketapang.

“Kami berterimakasih kepada managemen Aming yang mau bekerjasama dengan kami sehingga Aming Coffee hadir dan melebarkan sayapnya di Ketapang,” ujar Fise Adhi Prasetio.

Fise memaparkan, Aming Coffee Ketaoang memiliki areal seluas 30 kali 100 meter. Dia mengusung konsep semi outdoor, dengan menyediakan 500-an bangku dengan 30 karyawan.

Sama halnya dengan menu kopi khas Aming Coffee, gerai di Ketapang juga menyuguhkan racikan kopi yang sama dengan induknya.

Aming Coffee Ketapang
Gerai Aming Coffee Ketapang. Foto: ADV

“Kami juga ingin mengangkat ciri khas Ketapang, baik melalui mural atau lukisan hingga ciri khas lainnya. Apalagi Ketapang akan menjadi tuan rumah MTQ. Harapan kita dengan lokal wisdom yang kita sajikan bisa menjadi pilihan icon wisata bagi seluruh peserta MTQ,” harap Fise Adhi Prasetio.

Menurut Fise, Aming Coffee sudah sangat dikenal oleh penikmat kopi di Kalimantan Barat. Ibarat jika kita membayangkan mangga, maka langsung terasa asamnya. Nah, begitu pula jika membayangkan kopi Aming, akan langsung terasa nikmatnya.

“Semoga keberadaan Aming Coffe memberikan keberkahan buat kita semua, selain dengan terbuka peluang kerja juga para penikmat kopi tidak perlu jauh-jauh ke Pontianak untuk menikmati Aming Coffee,” katanya. (ADV)

Advertisement