Arsip

Vaksinasi Massal dari HMI Cabang Pontianak

Pelaksanaan vaksinasi massal oleh HMI Cabang Kota Pontianak. Foto: courtesy Prokopim Kota Pontianak/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Kota Pontianak menargetkan setidaknya 471 ribu jiwa yang divaksin dari jumlah penduduk 672 ribu jiwa. Sasaran vaksin mulai usia di atas 12 tahun hingga lansia.

Untuk capaian vaksin dosis pertama sudah mencapai angka 171 ribu. Sementara dosis kedua mencapai 86 ribu. Jadi masih ada sebagian yang menunggu untuk menjalani vaksin dosis kedua.

Berbagai elemen masyarakat berpartisipasi dalam menyukseskan program vaksinasi. Kali ini vaksinasi massal digelar oleh Himpunan Mahasiswa Islam (HMI) Cabang Pontianak di Graha HMI Cabang Pontianak, Senin (16/08/2021). Kuota yang tersedia sebanyak 400 orang yang siap divaksin.

Advertisement

Baca juga: Varian Delta Picu Lonjakan Kasus di Pontianak

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, mengapresiasi inisiasi HMI Cabang Pontianak yang telah menggagas pelaksanaan vaksinasi massal yang menyasar mahasiswa dan sebagian masyarakat umum. Menurutnya, sekarang ini antusias masyarakat yang ingin divaksin kian tinggi, termasuk kalangan remaja, pelajar dan mahasiswa sebagai persiapan menghadapi pembelajaran atau perkuliahan tatap muka.

Ia juga mengimbau para mahasiswa untuk turut mengajak orang tua mereka yang belum divaksin untuk divaksin.

Baca selanjutnya dengan klik pages 2

Advertisement