Arsip

Keakraban PLK Lawang Kuari dengan Petugas Dishub

PKL Lawang Kuari
Halal bi halal PKL Lawang Kuari dengan Dishub Sekadau. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

SEKADAU, RUAI.TV – Para Pedagang kaki lima (pkl) yang berjualan di Pusat Kuliner Terminal Bus Lawang Kuari, Kota Sekadau menunjukkan kekompakannya. Mereka menyelenggarakan halal bi halal, Selasa (09/05/2023).

Tak hanya sesama PKL, mereka juga mengundang petugas Dinas Perhubungan (Dishub) yang sehari-hari mengawasi terminal itu. Keakraban antar mereka terjalin erat, sehingga memudahkan tata kelola kawasan pusat kuliner tersebut.

Baca juga: Perempuan Pirang Asal Pontianak Bawa Sabu Dalam Sandal

Advertisement

Terminal tersebut tak hanya sebagai tempat persinggahan bus pada siang hari. Sebab, pada malam hari, menjalani fungsi sebagai areal lapak pedagang kuliner.

Halal bi halal puluhan PKL ini bertempat di rumah satu di antara pedagang. Ketua Perkumpulan PKL Terminal Bus Lawang Kuari, Suparto, menyebut, kesempatan ini menjadi ajang silaturahmi sesama pedagang dan petugas pemerintah daerah.

Baca juga: Senang Masuk Kampung, Kapolda Kalbar Nikmati Ikan Kapuas Hulu

Koordinator Terminal Dishub Kabupaten Sekadau, Dadi Sapriadi Bakri, mengatakan, pemerintah daerah telah berkomitmen mendukung pengembangan ekonomi para pedagang. Dia meminta, para pedagang mengganggap terminal ini sebagai “rumah sendiri”, sehingga aspek kebersihannya harus terjaga.

“Kami selalu koordinasi, kalau ada apa-apa kita selalu berkoordinasi. Terminal ini tanggungjawab kita bersama, bukan hanya Dishub. Kotor dan bersihnya adalah peran kita,” kata Dadi Sapriadi Bakri. (RED)

Advertisement