Arsip

Pakai Alat Berat, Pencarian 2 Orang Tenggelam di Meliau

tenggelam di sungai
Penggalian lubang untuk evakuasi dua warga tenggelam di Meliau. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

SANGGAU, RUAI.TV – Bermaksud hendak menangkap ikan di sungai, dua warga Desa Harapan Makmur, Kecamatan Meliau, Kabupaten Sanggau ini malah tenggelam. Mulanya, satu di antara mereka menyelam ke kedalaman air.

Namun setelah menyelam, dia tak kunjung muncul kembali ke permukaan air. Rekannya berinisiatif menyelamatkan dia dan ikut menyelam ke dalam air. Tetapi sang rekan ini pun tak juga muncul kembali.

Baca juga: 120 Kantong per Hari, Kebutuhan Darah di Kota Pontianak

Advertisement

Peristiwa ini terjadi pada Sabtu (28/01/2023) malam. Warga yang kemudian mengetahui peristiwa ini segera melakukan pencarian.

Mereka juga menghubungi Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Sanggau untuk ikut mencari. Petugas BPBD dan warga terus menelusuri kawasan sungai tempat keduanya mencari ikan.

Baca juga: Amerika Bantu Kembangkan Sanitasi Pontianak

Proses pencarian pun menggunakan alat berat jenis excavator milik perusahaan yang beroperasi di sekitar kawasan desa. Alat berat ini membuat jalur dengan cara menggali lubang di dekat lokasi tenggelamnya warga tersebut.

Tim gabungan ini akhirnya bisa menemukan kedua orang ini, masing-masing hanya mengenakan celana pendek. Namun, keduanya sudah dalam kondisi meninggal dunia.

Baca juga: Mahasiswi Australia Ini Ingin Menikah dengan Adat Dayak Taman

Tangis dan teriakan histeris keluarganya mengiringi proses pengangkatan jenazah dari dalam lubang.
Kepala Seksi Pencegahan Bencana, BPBD Sanggau, Kristian Hendro, mengatakan, di dasar sungai itu ternyata ada lubang. Kedua warga yang tewas ini, diduga terseret ke dalam lubang sehingga tidak bisa kembali ke permukaan.

Itu sebabnya, proses evakuasi mereka lalukan dengan alat berat untuk membuat lubang lain di dekat area tersebut. Jenazah kedua orang ini telah mereka serahkan ke pihak keluarga untuk proses pemakaman. (RED)

Advertisement