Arsip

Pontianak Tingkatkan Digitalisasi Pelayanan Publik

Peluncuran "Indonesia Makin Cakap Digital", Kamis (20/05/2021) di Hotel Mercure Pontianak, oleh Kementerian Komunikasi dan Informasi RI. Foto: courtesy Prokopim Kota Pontianak/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Kota Pontianak menjadi satu di antara peraih indeks literasi digital (ILD) yang cukup diperhitungkan. Hasil survey yang dilakukan Kata Data Inside Centre pada 2020, yang bekerja sama dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi (Kemenkoinfo), ILD Kota Pontianak berada di angka 3,59.

Jika merujuk pada rentang ILD yang berkisar dari skala 1 hingga 4, maka capaian itu terbilang cukup tinggi.

Baca juga: 6 Kapal Vietnam dan 36 Awak Digiring ke Stasiun PSDKP Pontianak

Advertisement

Kominfo menggelar peluncuran “Indonesia Makin Cakap Digital”, Kamis (20/05/2021) di Hotel Mercure Pontianak. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, tampil sebagai keynote speaker.

Edi menyatakan, dalam kurun 10 tahun terakhir, Kota Pontianak telah menerapkan pelayanan publik berbasis digital. Hal ini ditunjang pula dengan pembentukan kampung digital di sejumlah tempat.

Baca juga: Ngeri! Pengedar Sabu di Manyuke Ini Punya Senjata Api Rakitan

“Tak kalah pentingnya adalah melaksanakan workshop literasi digital bagi masyarakat dalam meningkatkan kecakapannya di dunia digital,” ujar Edi.

Advertisement