Baca juga: Masjid Terapung, Rencana Landmark Baru di Pontianak
Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, Senin (07/06/2021), mengatakan, pembangunan SPALD merupakan proyek strategis nasional. Dari hasil kajian, Kota Pontianak dinilai layak mendapat bantuan SPALD dari pemerintah pusat.
Tidak semua kota di Indonesia menerima bantuan ini. Kota Pontianak menjadi satu dari lima kota se-Indonesia yang mendapatkannya.
Baca juga: Rumah Tua Ini Jadi Destinasi Baru di Kota Pontianak
“Kota Pontianak ini flat tergantung air pasang surut sehingga air tanah kita tinggi, apabila pengelolaan air limbah tidak optimal maka akan mencemari air tanah,” kata Edi.
Cakupan layanan pengolahan air limbah menjangkau 35 persen dari jumlah penduduk Kota Pontianak. Edi menuturkan, SPALD diharapkan mampu mengatasi 40 persen persoalan air limbah warga. (*/SVE)
Leave a Reply