Arsip

Peluru Nyasar Kenai Pelintas di Lampu Merah Hotel Garuda

peluru nyasar di pontianak
Tangkapan layar video warga peluru nyasar di Pontianak. Foto: IST/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Sebuah insiden berupa peluru nyasar, terjadi pada Rabu (02/11/2022) di perempatan lampu pengatur lalu lintas di Kota Pontianak. Lokasinya di turunan Jembatan Kapuas 1 yang menghubungkan simpang empat, di dekat Hotel Garuda di Pontianak Selatan.

Peluru nyasar ini menembus kaca sebuah mobil berwarna hitam, mengenai pelintas yang sedang duduk di dalamnya. Beberapa video yang mengabadikan peristiwa ini berseliweran di aplikasi pesan singkat.

Baca juga: Mobil Dekat Ruko Ikut Terbakar di Desa Mungguk

Advertisement

Video ini menayangkan sejumlah anggota polisi bersama warga, sedang membantu seorang pelintas yang terlihat mendapat luka. Selanjutnya, seorang polisi menyetir mobil hitam itu, untuk membawa warga yang terluka ke Rumah Sakit Anton Sujarwo (Rumah Sakit Polri di Pontianak).

Baca juga: Niyah Nurniyati Ketua Komisi Perlindungan Anak Daerah Pontianak

Kapolda Kalbar, Irjen Pol Suryanbodo Asmoro, dalam keterangan pers-nya, mengatakan, peluru berasal dari seorang petugas lalu lintas berinisial FM yang sedang membersihkan senjatanya. Senjata tersebut sempat terkena hujan hari sebelumnya, sehingga dia khawatir akan berkarat.

Kapolda menjelaskan, saat FM membersihkan senjatanya, terdengar bunyi ledakan dari dalam Pos Polisi mengenai kaca dan triplek kemudian tembus kaca sebelah kanan sebuah mobil. Peluru itu mengenai penlintas yang ada di dalamnya.

Baca juga: Direktur Perusahaan di Sambas Ditangkap di Jakarta, Ini Kasusnya

Pelintas itu meninggal dunia dalam perjalanan menuju rumah sakit. Kapolda menyampaikan permohonan maaf kepada keluarga korban.

Dia menegaskan, akan memberikan tindakan kode etik dan tindakan pidana idana atas kelalaian peronilnya yang berinisial FM tersebut. (RED)

Advertisement