Arsip

Meski Masa Tenang, Paskibaraka Kalbar Tetap Matangkan Pengibaran Bendera

paskibra kalbar
Paskibra kalbar sedang berlatih. Foto: Raytondi/RUAITV
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Meski di masa tenang , namun anggota pasukan pengibar bendera pusaka (Paskibraka) Provinsi Kalimantan Barat tetap berlatih di halaman Kantor Gubernur Kalimantan Barat.

Berdasarkan pantauan Selasa pagi (16/08/2022) atau satu hari sebelum 17 Agustus, ada delapan anggota Paskibaka yang berlatih. Mereka adalah tim pengibaran bendera, mulai dari pembawa baki hingga penggerek bendera, baik untuk yang bertugas pagi hari saat pengibaran bendera, maupun sore hari untuk penurunan bendera.

Tim liputan ruai.tv pun berkesempatan mewawancarai satu di antara anggota Paskibraka tersebut yaitu Andika Desnanda Zajepry dari SMAN 1 Singkawang.

Advertisement

Baca juga: Harga Sawit Terbaru Periode Pertama Agustus 2022 di Kalbar

Pada upacara pengibaran bendera HUT ke-77 Kemerdekaan RI di halaman kantor Gubernur Kalbar Rabu (17/08/2022) Desnanda bertugas sebagai penggerek bendera. Dia mengatakan, hingga H-1 HUT RI sudah dilakukan semaksimal mungkin, usaha dan doa juga sudah dipanjatkan, agar tugas seluruh PASIBRAKA pada HUT ke-77 RI berjalan lancar tanpa satu pun kendala.

“Pelatihan tetap serius, fokus apa yang menjadi arahan pelatih selalu dijalankan,” ujar Desnanda.

Desnanda juga memohon doa kepada masyarakat dan keluarga, agar pada HUT RI seluruh personel Paskibraka dapat menjalankan tugas dengan baik.

Baca juga: Warga Demo ke DPRD, Solar Langka di Wilayah Hulu Ketapang

“Untuk keluarga mohon doanya agar kami lancar menjalankan tugas mulai dari pengibaran sampai penurunan bendera,” harap Desnanda.

Paskibra Kalbar

Sementara itu, pelatih dari unsur POM LANTAMAL XII Pontianak, Sertu POM Mahmud memastikan, kondisi seluruh Paskibraka mulai dari di tempat karantina hingga menjelang HUT RI ini dalam keadaan baik dan sehat.

“Kita selalu memberikan support kepada seluruh petugas upacara untuk bisa menjalankan tugas dengan baik”, kata Sertu POM Mahmud.

Baca juga: Istri Gantung Diri Saat Suami ke Warung

Sertu POM Mahmud juga mengajak kepada seluruh petugas upacara HUT RI di seluruh wilayah Kalimantan Barat, untuk optimis bisa menjalankan tugas dengan baik dan jangan lupa selalu berdoa kepada Tuhan yang maha esa.

“Jangan grogi tenang saja, besok pikiran fokuskan satu hari saja hanya untuk upacara 17 Agustus, yang akan menjadi kenangan dan kebanggaan dalam hidupmu,” tutup Sertu POM Mahmud.

Upacara peringatan HUT ke-77 Kemerdekaan RI di halaman kantor Gubernur Kalbar, akan mulai pukul 07.00 WIB, Rabu (17/08/2022). (RAY)

Advertisement