PONTIANAK, RUAI.TV – Gema takbir dikumandangkan jamaah Salat Id di lapangan depan Kantor Wali Kota Pontianak, Jl Rahadi Usman, Kelurahan Tengah, Kecamatan Pontianak Kota, Kamis (13/05/2021).
Langit sempat digelayuti mendung. Bahkan gerimis pun sempat turun. Namun tak berlangsung lama.
Di tengah pandemi, pelaksanaan Salat Idulfitri 1442 Hijriyah tahun ini berbeda dari biasanya, saf antar satu jamaah dengan jamaah lainnya saling berjarak untuk mencegah penularan COVID-19. Pelaksanaan Salat Id mengikuti protokol kesehatan.
Baca juga: Sepi Tanpa Dentuman Meriam, Malam Takbiran di Sekadau
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono beserta keluarga turut serta melaksanakan ibadah Salat Id berbaur bersama masyarakat. Ia mengapresiasi jamaah Salat Id yang telah mematuhi protokol kesehatan.
“Masyarakat yang mengikuti Salat Id sangat paham dengan protokol kesehatan, mudah-mudahan kita semua dalam keadaan sehat walafiat,” kata Edi, usai Salat Id berjamaah di depan Kantor Wali Kota.
Edi menilai kesadaran masyarakat dalam mematuhi protokol kesehatan kian meningkat. Hampir sebagian besar jamaah Salat Id datang ke lapangan mengenakan masker.
Baca juga: Yatim Piatu Sekadau Terima Bingkisan Ramadhan
Leave a Reply