Arsip

Asyik, Aming Coffee Kini Hadir di Siantan

Cabang baru Aming Coffee memadukan konsep modern dan tradisional. Foto: IST/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Aming Coffee membuka cabang ke-16 di Siantan, Pontianak Utara, Rabu (03/03/2021) yang berlokasi di Jl Gusti Situt Mahmud. Letaknya tak jauh dari persimpangan Jl 28 Oktober – Jl Selat Panjang.

Belum genap sepekan lalu, Aming Coffee di Kota Singkawang juga telah diresmikan. Rencananya Jumat pekan ini, cabang di Mempawah akan dibuka.

Owner Aming Coffee, Limin Wong, mengatakan, rencana pembukaan beberapa cabang Aming Coffee sudah dipersiapkan jauh sebelumnya. Namun realisasinya terkendala pandemi Covid-19.

Advertisement

“Misalnya di Siantan ini, sebenarnya tahun lalu, tetapi karena terkendala Covid-19 sehingga baru tahun ini kita resmikan,” katanya.

Setelah pembukaan cabang di Mempawah, ia merencanakan pembukaan cabang di Melawi dan Jakarta.

Limin optimistis meskipun dalam suasana pandemi, usaha ini tetap berkembang. Apalagi sudah tersedia vaksin Covid-19 yang memberi harapan kondisi akan membaik.

Aming Coffee memiliki dua konsep. Untuk cafe di Jl H Abbas dan Jl Ilham di Kota Pontianak, masih mempertahankan konsep tradisional. Sedangkan cabang-cabang lainnya memadukan antara konsep tradisional dan modern.

“Interior dan penyajian menu secara modern, sedangkan pembuatan atau peracikan minuman masih mempertahankan cara tradisional,” kata Limin.

Cikal bakal berdirinya Aming Coffee berawal dari Warkop Aming yang terletak di Jl H Abbas di Kota Pontianak. Kemudian Aming Coffee terus merambah hingga ke luar provinsi seperti di Jakarta, Tangerang, Bogor, Yogyakarta, dan Solo. (SVE)

Advertisement