Arsip

10 Provinsi Alami Peningkatan Kasus COVID-19, Termasuk Kalbar

Monitoring PPKM berbasis Mikro di Makodam XII/Tanjungpura, Kalimantan Barat, Senin (10/05/2021). Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

Terkait kesiapan pengamanan Hari Raya Idul Fitri, Polda Kalbar telah mengadakan Operasi Ketupat Kapuas 2021, yang targetnya adalah mengamankan kebijakan pemerintah untuk membatasi masyarakat yang ingin mudik.

Lihat juga: VIDEO: Ritual Adat Ngudas Sebelum Bangun Irigasi Persawahan

Pembatasan ini, juga merupakan bagian dari penanganan COVID-19. Sebagai upaya menekan laju penularan.

Advertisement

“Kegiatan yang telah dilaksanakan di antaranya membentuk pos-pos yang bekerja sama dengan TNI, satu di antaranya di Bandara Supadio, mengingat kebijakan dari Gubernur mengenai keluar masuk wilayah Kalbar harus memiliki Surat Izin Keluar/Masuk (SIKM),” tambahnya.

Baca juga: Naik Helikopter ke Nanga Mahap, Kapolda Tekankan Hal Ini

Setelah viralnya kerumunan di pusat perbelanjaan Tanah Abang Jakarta, Polda Jajaran membentuk pos-pos di pusat perbelanjaan.

Diharapkan Posko PPKM yang ada di Kalbar senantiasa mengimbau kepada masyarakat, untuk selalu mematuhi protokol kesehatan secara ketat dan serius, untuk menekan angka kasus aktif COVID-19 di Kalbar. (*/RAY)

Advertisement