KETAPANG, RUAI.TV – Acara pernikahan di Desa Gema, Kecamatan Simpang Dua, Kabupaten Ketapang, masih kental dengan kebiasaan gotong royong. Termasuk dalam mempersiapan kebutuhan logistik untuk konsumsi dalam acara.
Warga Desa Gema terbiasa dengan tradisi jemur padi menjelang digelarnya suatu pesta pernikahan. Sebelumnya, telah didahului dengan panen bersama di ladang, memisahkan padi dari jerami, dan kini tiba saatnya menjemur gabah.
Baca juga: Tradisi Dayak Seberuang Panggil Semangat Padi
Pertangan Agustus 2021, sekelompok warga Desa Gema terlihat asyik menggerai padi di beberapa bidang tikar. Sinar matahari sedang terik-teriknya, sehingga mereka tidak ingin kehilangan kesempatan ini.
Seorang warga Desa Gema, Fransiska Melaya, menuturkan, tradisi gotong-royong menjemur padi hanya bagian dari keseluruhan kerja sama.
Baca selanjutnya dengan klik pages 2
Leave a Reply