Arsip

Hari Pertama UKG P3K Ketapang, Banyak Peserta Tak Lolos

Hari Pertama UKG P3K Ketapang, Banyak Peserta Tak Lolos
Peserta seleksi P3G Guru di Ketapang. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

KETAPANG, RUAI.TV – Para peserta Uji Kompetensi Guru bagi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) pada hari pertama, Senin (13/09/2021), di SMKN 2, banyak yang tidak lolos.

Kepala Dinas Pendidikan Ketapang, Jahilin, mengatakan, peserta tak lolos karena gagal meraih passing grade atau nilai ambang batas skor seleksi.

“Tadi sesi satu sudah banyak yang keluar, tapi kita lihat banyak yang tidak lolos. Rata-rata hasilnya kurang di kompetensi, belum mencapai standar passing grade,” ucap Jahilin.

Advertisement

Baca juga: Peserta Seleski P3K Ketapang Ikuti SWAB Antigen

Namun, kata Jahilin, bagi peserta yang tidak lulus, dapat kembali mengikuti tes di tahap kedua pada Oktober dan Desember nanti. Jadwalnya akan ditentukan kemudian. Kabupaten ini memang sedang mengalami kekurangan tenaga guru.

Satu di antara peserta, Tisia (31) mengaku kesulitan dalam mengisi soal. Menurutnya soalnya terlalu panjang sehingga kekurangan waktu.

Baca selanjutnya dengan klik pages 2

Advertisement