Arsip

Polres Sekadau Amankan 3 Pelaku Narkoba di Bengkel

Advertisement

SEKADAU – Belum genap 2 (dua) pekan sejak penangkapan oknum ASN (Aparatur sipil negara) dan honorer Pemkab Sekadau karena kasus narkoba, Sat Narkoba Polres Sekadau kembali melakukan penangkapan. Kali ini, 3 (tiga) warga diamankan karena diduga terlibat penyalahgunaan narkoba, Senin dinihari (21/2).

“Benar tadi subuh kita ada mengamankan tiga orang,” ujar AKP Suparwoto, Kasat Narkoba Polres Sekadau, Senin siang (21/1).

Ketiga orang tersebut diamankan di salah satu bengkel sepeda motor yang berada di bilangan Jalan Merdeka, Kota Sekadau. Penangkapan dilakukan sekitar pukul 01.00 hingga pukul 02.00 dinihari.

Advertisement

Pihak kepolisian belum bersedia merilis identitas ketiganya karena masih dalam pemeriksaan. Saat ini, ketiganya masih berstatus sebagai terduga tersangka.

“Masih kita dalami dulu. Nanti baru kita lihat statusnya seperti apa,” imbuh Suparwoto.

Dari penangkapan tersebut, polisi berhasil mengamankan bong serta sejumlah satu plastik klip transfran berisi serbuk diduga sabu bekas pakai. Polisi juga berhasil menyita potongan pil merah diduga narkoba jenis ekstasi.

“Barang bukti yang kita amankan ini juga akan kita cek ke laboratorium,” pungkas Suparwoto. (Red).

Advertisement