Pontianak, RUAITV. Pekan Gawai Dayak ke XXXIII menjadi daya tarik tersendiri bagi masyarakat, pasalnya dalam PGD ini banyak stand yang berdiri kokoh menghiasi halaman Rumah Radakng Pontianak.
Stand yang dipenuhi pernak pernik aksesoris khas Dayak menjadi pilihan bagi para pengunjung yang memadati PGD ke XXXIII.
Sambil berdesakan seolah olah pengunjung tidak memperdulikannya untuk memilih buruan yang diinginkan yang dijual di stand tersebut mulai dari gelang, kalung, cincin, baju khas Dayak serta aksesoris lainnya yang dirangkai dari bahan manik manik berwarna warni.
Bagaimana, Warga net tertarik untuk berburu aksesoris khas Dayak?
Pekan Gawai Dayak ke XXXIII ini kembali di gelar di tahun 2018 di rumah Radakng mulai dari tanggal 20 hingga 24 Mei 2018.
Reporter: Dika Febriawan
Foto: Suasana stand PGD ke 33
Leave a Reply