Arsip

Per 4 Juli 2021 COVID-19 di Kalbar Tembus 15.585 Kasus

Per 4 Juli Kasus COVID-19 di Kalbar Tembus 15.585 Kasus
Ilustrasi: unsplash.com
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TVKasus COVID-19 di Kalbar terus bertambah. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Barat per Minggu (04/07/2021) bertambah 190 orang kasus konfirmasi baru. 25 orang di antaranya menjalani perawatan di rumah sakit.

Sebaran kasus positif COVID-19 di Kalbar tersebut yaitu, Kota Pontianak 48 orang, Kabupaten Bengkayang 2 orang, Kayong Utara 3 orang, Melawi 11 orang, Kubu Raya 29 orang, Landak 12 orang, Mempawah 21 orang, Sambas 19 orang, Sanggau 25 orang, Kota Singkawang 2 orang, Kabupaten Ketapang 6 orang, Kapuas Hulu 10 orang. Dan warga luar wilayah yang menjalani perawatan di Kalbar sejumlah 2 orang.

Baca juga: Konfirmasi Baru COVID-19 di Kalbar 336 Orang Per 3 Juli 2021

Advertisement

Tambahan 190 kasus konfirmasi baru tersebut, membuat total kasus COVID-19 Kalbar sebanyak 15.585 kasus.

Sedangkan untuk konfirmasi sembuh per 4 Juli sebanyak 128 orang, yaitu di Kota Pontianak 5 orang, Kubu Raya 6 orang, Kapuas Hulu 2 orang, Melawi 16 orang, Sanggau 20 orang, Landak 24 orang, Bengkayang 13 orang, Sambas 2 orang, Mempawah 20 orang dan Kota Singkawang 20 orang.

Tambahan 128 orang konfirmasi sembuh, membuat total konfirmasi sembuh di Kalbar sebanyak 13.738 orang atau 88,14 persen. Dan meninggal dunia sebanyak 351 orang atau 2,25 persen. Sementara untuk kasus aktif yaitu masih sebanyak 1.496 orang atau 9,5 persen dari 15.585 total kasus. (RAY)

Advertisement