KAPUAS HULU, RUAI.TV – Dua unit rumah warga di Kecamatan Batang Lupar, Kabupaten Kapuas Hulu, ludes terbakar, Selasa (05/07/2022).
Tidak ada korban jiwa dalam musibah ini yang terjadi subuh sekitar pukul 03.30 WIB.
Musibah kebakaran ini terjadi di Desa Sepandan dan Dusun Sungai Malau. Keduanya berada di kawasan Kecamatan Batang Lupar.
Baca juga: Dua Sapi Kurban dari Gubernur untuk Sekadau
Tetapi dua bangunan rumah dan beberapa unit kendaraan roda empat dan roda dua, luluh lantak dilalap api. Kerugian materiil cukup besar, melihat dari puing-puing di lokasi itu.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Kapuas Hulu, Gunawan, mengatakan, petugas bersama warga setempat memerlukan waktu sekitar dua jam untuk memadamkan api.
Baca juga: Tempat Permainan di Pontianak Ini Kena Segel
“Dua rumah habis terbakar. Milik Philip Korentus Kedi dan Debit Korentus Kedi,” kata Gunawan.
Petugas masih melakukan penyelidikan terkait penyebab kebaran ini. Dugaan sementara, percikan api pertamakali muncul akibat korsleting arus listrik.
“Kerugian material akibat kebakaran ini kami perkirakan sekitar Rp 600 juta,” ujar Gunawan.
Baca juga: Dayak Bakati Selenggarakan Acara Adat Barape Sawa
BPBD segera akan menyalurkan bantuan awal bagi para korban terdampak kebakaran. Sekaligus melakukan kunjungan lapangan untuk memperdalam penyebabnya. (RED)
Leave a Reply