Arsip

SMA di Bengkayang Mulai Kegiatan Belajar Tatap Muka

Suasana pembelajaran tatap muka di masa pandemi. Foto: Stepanus Robin/ruai.tv
Advertisement

BENGKAYANG, RUAI.TV – Sejumlah SMA di Kabupaten Bengkayang, Kalimantan Barat, mulai menyelenggarakan kegiatan belajar mengajar tatap muka. Kesepakatan ini muncul dari rapat bersama antara pihak sekolah, orangtua siswa, dan komite sekolah.

Kegiatan belajar tatap muka di masa pandemi, telah dimulai sejak Senin (22/02/2021) lalu. Wakil Kepala SMAN 1 Bengkayang bidang Kurikulum, Agustin, mengatakan, proses ini didasari oleh angket yang sebelumnya telah diisi oleh para orangtua siswa.

Baca juga: VIDEO: Suasana Hari Pertama Sekolah Tatap Muka

Advertisement

Melalui angket itu, orangtua memberikan pilihan setuju atau tidaknya dilaksanakan kegiatan tatap muka.

“Kegiatan belajar mengajar tatap muka hanya baru diberlakukan untuk siswa kelas 12. Tetap dengan standar protokol kesehatan,” kata Agustin.

Baca juga: Ortu Anggap Sekolah Tatap Muka Lebih Efektif

Meski sudah membuka kegiatan belajar mengajar tatap muka, sekolah memberi toleransi bagi siswa yang belum mendapat izin orangtua untuk hadir di sekolah. Untuk mereka tetap disediakan pembelajaran secara daring. (ROB)

Advertisement