SINTANG, RUAI.TV – Aktivitas kaum muda di Kelurahan Ulak Jaya, Kecamatan Sintang, Kabupaten Sintang, mengenai cara mengolah limbah sawit, menghidupkan geliat karang taruna. Mereka mulai terarah ke bidang ekonomi produktif, dengan mengolah limbah itu menjadi pupuk kompos.
Tak sekadar uji coba, produk kompos mereka sudah mulai masuk pasar lokal. Aktivitas ini sudah berlangsung sejak enam bulan terakhir.
Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Sintang, Yosepha Hasnah, telah mengunjungi kelurahan ini, Kamis (17/02/2022) lalu. Sekda meresmikan instalasi pengolahan pupuk kompos tersebut.
Baca juga: 400 Ton Sehari, Produksi Sampah Domestik Kota Pontianak
Secara kelembagaan, pengolakan pupuk kompos ini merupakan milik Lembaga Kemasyarakatan Kelurahan (LKK) Ulak Jaya.
Pengelolaannya oleh kelompok Karang Taruna yang memiliki nama “Berjaya”. Kegiatan mereka merupakan perwujudan dari Unit Usaha Ekonomi Produktif (UEP) di kelurahan tersebut.
Besarnya perhatian aparatur pemerintah, tampak dari pejabat yang turut hadir dalam momen ini. Camat Kecamatan Sintang, Siti Musrikah, mendampingi Sekda.
Baca selanjutnya dengan klik pages 2 atau KLIK di SINI!
Leave a Reply