Arsip

Sekadau Mulai Safari Natal

safari natal
Warga menghadiri Safari Natal 2022 di Sekadau. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

SEKADAU, RUAI.TV – Agenda Safari Natal oleh Pemerintah Kabupaten Sekadau, mulai pada Kamis (01/12/2022). Pelaksanaan pertama berlangsung di dua kecamatan, yakni Nanga Mahap dan Nanga Taman.

Baca juga: Bengkayang Kini Punya Penjabat Sekda

Bupati Sekadau, Aron, mengatakan, kegiatan Safari Natal merupakan agenda rutin Pemerintah Kabupaten setiap tahun di bulan Desember. Sekaligus ini sebagai kesempatan bagi aparatur pemerintahan mengunjungi masyarakat.

Advertisement

Melalui kegiatan tersebut, Bupati Aron berharap masyarakat bisa benar-benar menghayati makna Perayaan Natal. Terutama memetik pembelajaran hidup dari peristiwa Natal bagi umat Kristiani.

Baca juga: PLBN Jagoi Selesai Dibangun, Jangan Hanya Jadi Ikon

Kegiatan Safari Natal digelar dengan berkeliling ke seluruh kecamatan. Bentuk kegiatannya berupa ceramah agama hingga penyerahan bantuan kepada sejumlah Gereja. (RED)

Advertisement