Arsip

Desa Pedalaman Akan Jadi Desa Bersinar Bebas Narkoba – ADV

keluarga Anti Narkoba
Monev program ketahanan keluarga Anti Narkoba Berbasis Sumberdaya Pembangunan Desa, Rabu (21/06/2023) di Desa Pedalaman, Kecamatan Tayan Hilir. Foto: ADV/ruai.tv
Advertisement

SANGGAU, RUAI.TV – Desa Pedalaman, Kecamatan Tayan Hilir, Kabupaten Sanggau akan menjadi Desa Bersinar sebagai upaya pencegahan dan penanganan penyalahgunaan narkoba di tingkat desa.

Guna memastikan kesiapannya, Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Sanggau, Rudolf Manimbun, melakukan monitoring dan evaluasi pelaksanaan fasilitasi advokasi program ketahanan keluarga Anti Narkoba Berbasis sumberdaya pembangunan desa, Rabu, (21/6/2023).

Baca juga: Bikin Cemas, Kasus Pelecehan Seksual Anak Bawah Umur di Sanggau

Advertisement

“Monitoring dan evaluasi pelaksanaan fasilitasi advokasi program ketahanan keluarga anti narkoba berbasis sumberdaya pembangunan desa di Desa Pedalaman ini mampu mengidentifikasi kendala pada program desa yang akan dilaksanakan untuk mendukung terbentuknya desa bersinar,” kata Rudolf Manimbun.

“Nah, program Desa Bersinar di Desa Pedalaman ini tentunya akan dilaunching pada bulan juli ini,” tambahnya.

Baca juga: 57 Kg Sisik Trenggiling Disita di Pontianak

Sementara itu, Kepala Desa Pedalaman, Sunarto mengatakan, Pemerintah Desa Pedalaman sangat mendukung rencana Desa Pedalaman menjadi Desa Bersinar supaya kedepan kasus penyalahguna narkoba khususnya di Desa Pedalaman bisa diminalisir.

“Sebagai bentuk dukungan kami (Pemerintah Desa Pedalaman) akan membentuk relawan anti narkoba di Desa Pedalaman ini dengan melibatkan semua unsur di setiap dusun sebagai upaya penanganan penyalahgunaan narkoba di wilayahnya,” kata Sunarto.

Baca juga: Tiga Lokal SDN 06 Nanga Nuar Rusak

“Selain itu, Pemerintah Desa Pedalaman juga akan melakukan perubahan anggaran untuk kegiatan desa bersinar ini,” ujar Sunarto. (BOB/ADV)

Monev program ketahanan keluarga Anti Narkoba Berbasis Sumberdaya Pembangunan Desa, Rabu (21/06/2023) di Desa Pedalaman, Kecamatan Tayan Hilir. Foto: ADV/ruai.tv
Advertisement