Arsip

Produser Berita Ruai TV Berikan Pelatihan Jurnalitik di Kampus STAKATN Pontianak

Produser Program Berita Ruai TV, Tarjan Sofian, saat memberikan pelatihan jurnalistik di Kampus Sekolah Tinggi Agama Katolik Negeri (STAKATN) Pontianak. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Sebanyak 25 orang mahasiswa Sekolah Tinggi Agama Katolik Negeri (STAKATN) Pontianak dan Perhimpunan Mahasiswa Katolik Republik Indonesia (PMKRI) Cabang Sungai Raya, mengikuti pelatihan dasar jurnalistik di Kampus STAKAT Negeri Pontianak, Jumat (28/5/2021) sore.

Pada pelatihan jurnalistik ini mahasiswa menghadirkan pemateri dari Ruai Televisi Pontianak yakni Produser Program Berita, Tarjan Sofian.

Baca juga: Pulang Cari Durian, Warga Cium Bau Busuk dari Pondok di Dusun Tampi Bide, Ternyata Ini yang Terjadi

Advertisement

Dalam materinya Sofian sapaan akrapnya ini menyampaikan terkait pengertian jurnalistik, dasar-dasar jurnalistik, kode etik jurnalistik, cara membedakan fakta dan opini, teknis pembuatan gambar dalam liputan, hingga pembuatan narasi berita, yang dilanjutkan dengan diskusi tanya jawab.

Ketua STAKATN Pontianak, Dr. Sunarso, ST., M. Eng menyambut baik pelatihan ini. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Ruai TV yang telah memberikan waktu dan tenaga untuk berbagi ilmu di dunia jurnalistik terhadap mahasiswanya.

Melalui pelatihan ini, Sunarso berharap, mahasiswa bisa mengembangkan kemampuannya dalam jurnalistik dan dapat sebagai bekal jika terjun ke masyarakat maupun di dunia kerja.

Baca juga: Komen Bernada SARA di Facebook, Warga Ngabang Ini Ditangkap Polisi

Advertisement