Arsip

Pemerintah Gencarkan Aplikasi Layanan, Warga Harus Melek Digital

Tinjauan lapangan melalui video conference di Pontiv Centre. Foto: courtesy Prokopim Kota Pontianak/ruai.tv
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kemenkominfo) melakukan tinjauan lapangan terhadap implementasi smart city di Kota Pontianak, Kalimantan Barat. Ini merupakan bagian dari program ‘100 Smart City Indonesia’.

Tinjauan lapangan dilakukan melalui video conference, Senin (24/05/2021) di Ruang Pontive Center.

Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono, mengatakan, program smart city di Pontianak sudah berjalan sejak belasan tahun lalu dengan cikal bakal Pontive Center sebagai command center yang dimiliki Pemerintah Kota Pontianak.

Advertisement

Baca juga: Pontianak Tingkatkan Digitalisasi Pelayanan Publik

Meski begitu, Edi mengakui, tak kalah pentingnya adalah literasi terhadap masyarakat perlu dilakukan. Sebab, diperlukan kondisi masyarakat yang melek digital, agar layanan yang tersedia secara daring, bisa dimanfaatkan.

“Termasuk meningkatkan literasi digital bagi masyarakat yang belum familiar dengan teknologi digital,” kata Edi.

Advertisement