PONTIANAK, RUAI.TV – Korban penggelapan mobil rental di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, ikut bersuara. Mereka mengapresiasi kesigapan aparat Polda memburu sindikat yang melakukan tindak kejahatan tersebut.
Korban kasus penggelapan mobil ikut bersuara saat Polda Kalimantan Barat menggelar jumpa pers, Rabu (09/06/2021) di Mapolda, Jl Ahmad Yani Kota Pontianak. Mereka mengirimkan pernyataan melalui video call.
Satu di antara korban, Darma Saputra, berterima kasih atas gerak cepat personil Dit Reskrimum Polda Kalimantan Barat mengungkap kasus ini.
Baca juga: Oknum Guru dan Ibu Rumah Tangga Gelapkan Mobil, Korban Rugi Rp 3 Miliar
“Tidak ada biaya yang saya keluarkan selama melapor, sampai polisi menemukan mobil saya. Saya berharap agar Polda Kalbar memberantas habis pelaku penggelapan mobil di Kalbar ini,” kata Darma.
Korban Bisa Pinjam Pakai
Korban lain, Hadi Iskandar, selain berterima kasih kepada polisi, juga mengatakan, proses pengungkapan kasus penggelapan mobil ini cukup cepat.
Baca juga: Kelurahan Bersih Narkoba, Tiga Daerah Percontohan di Pontianak
Leave a Reply