Camat Pontianak Timur, Ismail, menuturkan jalan panjang telah mengantarkan Kafilah Pontianak Timur menjadi juara umum. Sebelumnya, kader-kader dari guru ngaji se-Kecamatan Pontianak Timur melakukan inovasi pembinaan tajwid dan tilawah.
Baca juga: Tradisi Robo’-Robo’ di Ketapang Berpusat di Kauman
“Pembinaan tilawah, tajwid dan hifzil Al Quran rutin mereka lakukan,” kata Ismail.
Ia berharap peserta dari Pontianak Timur yang meraih juara pertama memberikan penampilan terbaik mewakili Kota Pontianak pada MTQ Tingkat Provinsi Kalbar di Sintang. (*/SVE)
Leave a Reply