Arsip

Diskominfo Musi Banyuasin Studi Banding Ke Ruai TV

Advertisement

PONTIANAK – Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan, mengunjungi Ruai Televisi Pontianak Kamis siang, (6/9/2018)

Kunjungan ini dalam rangka sharing terkait program budaya daerah dan pola penyiaran di RUAI TV.

Pada kunjungan ini dipimpin langsung oleh Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin, Sumatera Selatan Dicky Meiriando dan disambut langsung Direktur Utama RUAI TV Stefanus Masiun.

Advertisement

Kedatangan Diskominfo Kabupaten Musi Banyuasin ini dalam rangka sharing atau berbagi informasi tentang program siaran budaya daerah dan pola penyiaran di RUAI TV sehubungan dengan keberadaan lembaga penyiaran publik lokal Musi Banyuasin Televisi atau MUBA TV milik Pemkab Musi Banyuasin sebagai lembaga yang berfungsi menyelenggarakan kegiatan pemberian informasi publik yang sasarannya adalah masyarakat lokal Kabupaten Musi Banyuasin.

Dihadapan Direktur Utama RUAI TV Stepanus Masiun, diskominfo dan penjabat sementara Direktur Utama LPPL Radio dan Televisi Kabupaten Banyuasin bertanya terkait sejarah operasional dan kendala RUAI TV yang saat ini bisa bersiaran hingga 16,5 jam.

Informasi ini penting seiring dengan rencana beroperasionalnya kembali MUBA TV yang sempat menghilang beberapa waktu lalu sehingga yang aktif saat ini hanya radio.

Diskominfo Pemkab Musi Banyuasin berharap agar apa yang diperoleh dari kunjungan ini benar-benar dapat diterapkan untuk operasional MUBA TV ke depan sebab, MUBA TV adalah satu-satunya tv lokal di Kabupaten Musi Banyuasin.(Red)

Advertisement