Arsip

65 Tahun Pemprov Kalbar, Momentun Penyemangat Pelayanan Masyarakat

HUT 65 Pemprov Kalbar - upacara di kantor walikota ptk
Upacara peringatan HUT ke-65 Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat di halaman Kantor Wali Kota Pontianak, Jumat (28/01/2022). Foto: Prokopim/ruai.tv
Advertisement

“Infrastruktur juga semakin banyak yang telah mendapat sentuhan pembangunan. Kita berharap pembangunan ini bisa menjangkau keseluruhan daerah yang ada di Kalimantan Barat,” harap Edi.

Selain itu, peringatan HUT 65 Pemprov Kalbar ini, menjadi momentum memperkuat komitmen seluruh elemen pemerintah daerah. Agar bersama masyarakat terus berinovasi dan berkreativitas dalam membangun daerah.

Baca juga: Pedagang Protes Pembongkaran Kios di Sekitar RSUD Soedarso

Advertisement

“Inovasi dan kreativitas sangat dibutuhkan di tengah pandemi COVID-19 yang memiliki keterbatasan aktivitas dalam ruang dan gerak. Selain menangani pandemi, kita juga menghadapi tantangan pemulihan ekonomi,” papar Edi.

Peringatan ini berlangsung serentak di setiap kabupaten/kota yang ada di Provinsi Kalimantan Barat. (*/SVE)

Advertisement