Arsip

177 Warga Rusunawa Pontianak Terima Bantuan Beras

Pj Wali Kota Pontianak, Ani Sofian menyerahkan bantuan beras kepada warga Rusunawa jalan Harapan Jaya dan Kom Yos Sudarso Pontianak, Jumat (08/03/2024). (Ist/ruai.tv)
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Sebanyak 177 kepala keluarga (KK) di rumah susun sederhana sewa (Rusunawa) jalan Harapan Jaya, Kecamatan Pontianak Selatan, dan jalan Kom Yos Sudarso, Kecamatan Pontianak Barat, menerima bantuan beras cadangan pangan, dari Pemerintah Kota (Pemkot) Pontianak, Jumat (08/03/2024). Masing-masing KK memperoleh 10 kilogram beras.

Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh Penjabat (Pj) Wali Kota Pontianak, Ani Sofian. Dia mengatakan, bantuan ini diberikan sebagai bentuk kepedulian Pemkot Pontianak kepada warga Rusunawa menjelang bulan puasa.

“Sekarang harga beras premium sedang naik, kami ingin meringankan beban warga di tengah kondisi harga beras belum turun, mudah-mudahan ibadah puasa kita diterima oleh Allah, SWT,” katanya usai menyerahkan beras di Rusunawa Harapan Jaya, Jumat (08/03/2024).

Advertisement

Bantuan beras ini nantinya juga akan diiringi dengan bantuan beras milik PT. Bulog. Dia berencana, saat mendekati lebaran mendatang, pihaknya akan kembali membagikan beras kepada warga Rusunawa.

“Mudah-mudahan murah rezeki jadi kami akan membagikan lagi,” ujarnya.

Selain bentuk kepedulian, pembagian beras juga sarat akan rasa kebersamaan, antara pemerintah dengan masyarakat. Ani Sofian berharap, masyarakat tidak melihat nilai dari barang yang diserahkan, melainkan niat untuk memberikan dorongan terhadap produktivitas masyarakat Rusunawa.

“Kami datang bukan sebatas memberikan, tetapi juga mendorong supaya masyarakat Rusunawa dapat mandiri dan maju, dengan semangat kebersamaan,” imbuhnya.

Baca di halaman berikutnya…

Advertisement