Arsip

Internet Belum Merata, Layanan Digital di Ketapang Terkendala

internet Ketapang
Sekda Alexander. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

KETAPANG, RUAI.TV – Layanan digitasi telah menjadi priotitas di Kabupaten Ketapang. Beberapa daerah dengan jangkauan internet memadai, mendapat dorongan untuk mempercepat pelayanan berbasis digital.

Sementara, kendala muncul dengan masih cukup banyak blank spot sejumlah area di kabupaten itu. Di tingkat pemerintah kabupaten, telah mulai berlaku sistem e-planning dan e-budgeting dalam penyusunan APBD.

Baca juga: Ruas Jalan Sungai Kelik-Nanga Tayap Ditutup

Advertisement

Sektretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Ketapang, Alexander Wilyo, mengatakan, daerah dengan jangkauan akses internet yang memadai, harus menyelenggarakan layanan berbasis digital.

Beberapa tahun lalu, kerja sama pemerintah kabupaten dengan Kementerian Komunikasi dan Informasi, telah mengurangi luasan blank spot dengan pembangunan BTS di wilayah terpencil.

Baca juga: Lebih Sebulan, Banjir di Desa Ini Tak Kunjung Surut

“Data Diskominfo Ketapang menyebutkan, sejak 2012 ada sejumlah BTS 4G telah terbangun. Dan yang terbanyak pada 2021 dengan 99 BTS,” kata Sekda Alexander.

Satu di antara kecamatan yang telah meluncurkan peningkatan kualitas pelayanan publik digitalisasi adalah Kecamatan Delta Pawan. Sekda mendorong, layanan jenis ini tak hanya ada di tingkat kecamatan, tapi menjangkau hingga kelurahan. (RED)

Lihat videonya di sini:

Advertisement