Arsip

Batas 43 Desa Tuntas, KKU Raih Peringkat 5 Nasional

KKU peringkat 5
Bupati Kabupaten Kayong Utara (KKU) saat menerima penghargaan di Jakarta. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

KAYONG UTARA, RUAI.TV – Bupati Kayong Utara (KKU), Citra Duani, menerima penghargaan dari pemerintah pusat pada Rabu (29/06/2022) di Jakarta. Penghargaan ini sebagai apresiasi atas capaian Percepatan Penyelesaian Peta Batas Adminitrasi Desa Tahun pada 2022.

Wakil Menteri Dalam Negeri, menyerahkan tropi tersebut kepada Bupati Citra, pada Rapat Koordinasi Nasional Penyelesaian Percepatan Peta Batas Desa di Jakarta, Rabu itu. KKU meraih peringkat kelima nasional dalam penyelesaian peta batas desa.

Baca juga: Rutan Pontianak Persiapkan Fasilitas Kunjungan

Advertisement

Bupati Citra mengatakan, penghargaan ini semakin memberi motivasi untuk bekerja sama dengan segala pihak, memajukan daerah sehingga memiliki daya saing.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada seluruh pemerintah desa se-KKU atas komitmenya terhadap penyelesaian batas-batas tersebut. Kami meyakini prosesnya tidak semudah apa yang kita pikirkan. Inilah hasil dari perjuangan kita bersama dalam memajukan KKU,” kata Citra.

Baca juga: Pontianak Punya Klinik ‘Kite Bise’

KKU telah mampu menyelesaikan penetapan dan penegasan batas di 43 desa secara 100 persen. Penetapan itu pun telah dikuatkan dengan Peraturan Bupati KKU dan terlampir dalam peta batas desa.

Data Ditjen Bina Pemerintah Desa, Kemendagri, menyebutkan, dari 434 kabupaten/kota se-Indonesia telah melaporkan pencapaian penetapan dan penegasan batas desa. Namun hingga saat ini, baru enam kabupaten dan satu kota yang telah mencapai 100 persen.

Baca juga: Lagi, Gadis Kalimantan Barat Pimpin PMKRI Pusat

KKU termasuk satu dari enam kabupaten tersebut. Atas capaian ini, maka KKU menjadi satu di antara penerima penghargaan itu. (*/ZAL/RED)

Advertisement