Arsip

Cekrek! Bupati Sis Berswafoto di Lapangan Sepak Bola

sepak bola kapuas hulu
Bupati Sis saat berswafoto dengan warga ketika menurup turnamen sepak bola di Hulu Gurung. Foto: DOK/ruai.tv
Advertisement

KAPUAS HULU, RUAI.TV – Berjumpa dengan masyarakat menjadi keseharian pemimpin daerah. Banyak yang jaim alias jaga image, tapi tidak dengan bupati yang satu ini.

Fransiskus Diaan atau karib dengan sapaan “Sis”, tidak segan-segan berswafoto dengan warga. Hal ini dia lakukan, saat berada di Desa Nanya Yen.

Baca juga: Liga ASN di Sanggau, 28 Tim Turun Merumput

Advertisement

Bupati Sis berada di desa ini, ketika turnamen Sepak Bola Rajawali Cup 2022 telah berakhir. Perhelatan olahraga ini berlangsung di Desa Nanga Yen, Kecamatan Hulu Gurung.

Sis menutup turnamen ini pada Kamis (09/06/2022). Dia mengungkapkan apresiasi dan rasa bangganya, karena turnamen ini berlangsung sukses.

Baca juga: Truk Amblas, Jembatan di Ruas Semitau-Suhaid Rusak

Kesebelasan yang berlaga serta masyarakat yang menonton, menunjukkan sportivitas dan semangat yang tinggi.

“Saya juga berterima kasih kepada panitia yang telah mengundang kami hadir di sini, sehingga bisa bertemu sekaligus dengan masyarakat,” kata Bupati Fransiskus.

Baca juga: 23 Pilkades Serentak di Sanggau Tanpa Sengketa

Dia menilai, pertandingan sepak bola mampu mempererat rasa persatuan dan kekeluargaan. Berikutnya, hubungan antar masyarakat, antar pemain, antar seluruh pihak, semakin kompak dan kokoh.

Penyelenggaraan turnamen ini sekaligus memberi kesempatan munculnya bibit-bibit pemain. Bisa saja, bibit-bibit pemain ini kelak mampu mengukir prestasi dan mengangkat nama daerah di kancah yang lebih tinggi. (RED)

Advertisement