KAPUAS HULU, RUAI.TV – Rusaknya ruas jalan di wilayah Kecamatan Embaloh Hilir, Kabupaten Kapas Hulu, sempat beredar di media sosial. Videonya pun menyebar melalui berbagai akun pengguna laman maya.
Masyarakat mengeluhkan kondisi jalan yang rusak, berakibat sulitnya lalu lintas orang dan barang. Keluhan ini akhirnya terdengar oleh Bupati Kapuas Hulou, Fransiskus Diaan.
Baca juga: Kapuas Hulu Akan Berlaga di 5 Cabor Popda
Mengendarai sepeda motor dan menempuh jarak sekitar 57 kilometer, Fransiskus Diaan meninjau kondisi jalan tersebut, Selasa (12/04/2022). Bupati menyebut, banyak dinas dan kalangan masyarakat tidak mengetahui keberangkatannya dari Putussibau menuju Kecamatan Embaloh Hilir.
Dalam peninjauan itu, Fransiskus Diaan menemukan dua titik ruas jalan yang rusak parah. Kedua titik ini berada di Penyeluang dan Kirin Nangka.
Baca juga: Balap Liar Saat Bulan Puasa, Polisi Patroli Titik Rawan
Untuk di Desa Penyeluang, kerusakan jalan terjadi sepanjang 130 meter. Sedangkan di Desa Kirin Nangka, kerusakan jalan terjadi sepanjang 700 meter.
Bupati Fransiskus berjanji akan segera mengambil tindakan untuk menangani keruasakan ruas jalan ini. Terlebih, dalam waktu dekat akan ada kegiatan MTQ di kecamatan itu, sehingga dia berhadap peserta bisa berangkat menggunakan jalur darah. (RED)
Leave a Reply