Arsip

Menteri PUPR: Kalbar Beruntung Miliki Wakil Rakyat Seperti Lasarus

Menteri PUPR bersama Ketua Komisi V DPR RI saat meresmikan Jembatan Gantung di Desa Kareho Kabupaten Kapuas Hulu. (Foto/Ist)
Advertisement

PONTIANAK, RUAI.TV – Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Republik Indonesia, Basuki Hadimuljono, menyatakan bahwa masyarakat Kalimantan Barat sangat beruntung memiliki wakil rakyat seperti Lasarus.

Hal ini di ungkapkannya dalam sambutan saat peresmian jembatan gantung di Desa Kareho, Kabupaten Kapuas Hulu, beberapa waktu lalu.

Basuki memuji kinerja Lasarus yang di nilai sangat luar biasa dalam mendorong percepatan pembangunan di Kalimantan Barat, sehingga manfaatnya di rasakan oleh masyarakat luas, bukan hanya di daerah pemilihannya saja.

Advertisement

“Bapak ibu sekalian, Kalimantan Barat ini sangat beruntung karena mempunyai wakil rakyat seperti Pak Lasarus. Beliau menjadi Ketua Komisi V DPR RI yang membawahi Kementerian PUPR, Kementerian Perhubungan, Kementerian Desa, BMKG, dan Basarnas. Posisi strategis ini sangat membantu dalam mendorong pembangunan di Kalimantan Barat,” ujar Basuki.

Menanggapi pernyataan Menteri PUPR, Ketua Tim Relawan Lasarus Kalimantan Barat, Iin Irwansyah, semakin yakin terhadap dukungannya kepada Lasarus.

“Pernyataan Menteri PUPR jelas menunjukkan kapasitas dan kapabilitas Pak Lasarus. Menteri saja bangga, apalagi kita. Pak Lasarus adalah tokoh nasional dan putra terbaik Kalbar saat ini, yang memiliki jaringan sangat kuat di tingkat nasional,” kata Iin.

Iin menambahkan bahwa kontribusi Lasarus dalam pembangunan Kalbar berbasis APBN merupakan hasil inisiasi dan perjuangan Lasarus di pusat.

“Kita tidak bisa memungkiri, inisiasi dan perjuangan Pak Lasarus telah membawa banyak manfaat bagi pembangunan di Kalbar,” ungkapnya.

Dengan dukungan kuat dari berbagai pihak, Lasarus di harapkan terus membawa perubahan positif bagi Kalimantan Barat, mempercepat pembangunan infrastruktur, dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat setempat.

Advertisement