KUBU RAYA – Panglima Komando Daerah Militer XII/Tanjungpura, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi, memimpin Rapat Koordinasi dalam rangka evaluasi dan kesiapan menghadapi pelaksanaan pengamanan Pemilu Tahun 2019, di ruang koridor Makodam XII/Tpr, Jalan Arteri Alianyang, Sungai Raya, Kubu Raya, Selasa (12/3/19) .
Rapat Koordinasi dihadiri oleh Kapolda Kalbar, Irjen Pol Didi Haryono, Kasdam XII/Tpr, Brigjen TNI Alfred Denny D. Tuejeh, Danrem 121/Abw, Brigjen TNI Bambang Trisnohadi, Irdam XII/Tpr, Kolonel Czi Denny Herman, Ketua KPU Kalbar, Ramdan, Ketua Bawaslu Kalbar, Ruhermansyah, Para Asisten Kasdam XII/Tpr serta Para Pejabat Utama Polda Kalbar.
Dalam rangka mensukseskan jalannya pesta demokrasi, Pangdam XII/Tpr, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi menyampaikan tentang pentingnya mengantisipasi sejak dini kerawanan-kerawanan yang mungkin terjadi dalam pelaksanaan Pemilu 2019.
Disampaikan oleh Pangdam XII/Tpr kerawanan pertama yang perlu diantisipasi adalah adanya politik uang (Money Politic), yang kedua netralitas TNI-Polri serta Penyelenggara Pemilu, kemudian yang ketiga adalah adanya Isu SARA, yang keempat adalah Pendistribusian Logistik Pemilu. Untuk itu perlu dilakukan langkah-langkah yang tepat untuk mengantisipasi hal-hal tersebut.
Pangdam XII/Tpr, Mayor Jenderal TNI Achmad Supriyadi dalam kesempatan tersebut menekankan pentingnya sikap netral oleh TNI-Polri serta Penyelenggara Pemilu dalam hal ini KPU dan Bawaslu. Netralitas dari ketiganya sangat penting dalam rangka mensukseskan Pemilu 2019. Apabila dari salah satu yang tidak netral hal ini akan memicu terjadinya konflik dalam pelaksanaan pemilu.
Disampaikan juga oleh Pangdam XII/Tpr, mengingat pentingnya Pemilu 2019 untuk itu Kodam XII/Tpr akan mendukung penuh jalannya pemilu di Provinsi Kalimantan Barat. Kodam XII/Tpr akan bekerjasama dengan seluruh stake holder untuk menciptakan pemilu yang aman dan damai di Kalbar. Baik dalam pengamanan maupun pendistribusian logistik pemilu.
“Kami TNI dan Polri siap mensukseskan Pemilu di Kalimantan Barat,” pungkas Pangdam XII/Tpr. (Red).
Leave a Reply