PONTIANAK, RUAI.TV – Bakal Calon Gubernur Kalimantan Barat, Ria Norsan, melakukan kunjungan silaturahmi ke Sekretariat Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kalbar.
Kedatangan Norsan disambut hangat oleh para ulama dan pengurus MUI di lantai dasar Masjid Raya Mujahidin, Pontianak.
Saat tiba, Norsan yang mengenakan kemeja putih langsung disambut oleh Ketua Umum MUI Kalbar, HM Basri HAR, dan Sekretaris Umum, M. Sani. Norsan disambut dengan pelukan hangat oleh kedua tokoh tersebut.
Di dalam sekretariat, puluhan ulama, kyai, serta pimpinan pondok pesantren dan madrasah sudah berkumpul.
Ketua Umum MUI Kalbar, HM Basri HAR, dalam sambutannya memuji Ria Norsan sebagai pejabat yang selalu menjaga hubungan baik dengan MUI dan organisasi dakwah lainnya.
“Komunikasi Ria Norsan dengan kami selalu terjalin baik, bukan hanya sekarang, tapi sejak dulu. Kami apresiasi kedatangan beliau yang menepati janjinya, ini adalah bukti komitmennya kepada MUI,” ujar Basri.
Ria Norsan merespons positif sambutan tersebut. Ia menjelaskan bahwa kunjungannya kali ini adalah untuk bersilaturahmi sekaligus memohon doa restu dari para ulama dan kyai dalam menghadapi Pemilihan Gubernur Kalbar 2024.
“Doa para kyai dan ulama adalah segalanya, karena doa mereka akan diijabah oleh Allah. Itulah mengapa saya harus datang ke MUI,” kata Norsan di hadapan para ulama.
Norsan juga menyampaikan visi pembangunannya ke depan. Ia berjanji akan melaksanakan pembangunan yang merata dan berdasarkan prioritas di setiap daerah.
“Jika saya ditakdirkan menjadi Gubernur, saya berharap para kyai dan ulama tidak segan untuk mengingatkan saya,” tutup Norsan.
Pertemuan tersebut berlangsung lebih dari satu jam dan diakhiri dengan salat Ashar berjamaah.
Leave a Reply