Arsip

Perwati Kalbar dan Srikandi Pemuda Pancasila Gelar Bakti Sosial Sambut Natal

Advertisement
PONTIANAK, RUAI.TV – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru, Perwati Kalimantan Barat bersama Srikandi Pemuda Pancasila mengadakan kegiatan bakti sosial pada Selasa, 26 November 2024.
Kegiatan ini bertujuan meningkatkan solidaritas antarwarga serta meringankan beban masyarakat kurang mampu.
Ketua Umum Persatuan Wanita Tionghoa (Perwati) Kalbar, Linda Ango, menjelaskan, bahwa bakti sosial ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan minimal tiga kali dalam sebulan.
Ia menegaskan, kegiatan ini tidak memandang ras, suku, agama, atau status sosial.
“Tujuan kami adalah berbagi dan menolong sesama tanpa membedakan latar belakang,” ujar Linda.
Dalam kegiatan kali ini, sebanyak 3.000 paket bantuan telah dibagikan kepada masyarakat.
Salah seorang penerima manfaat, yang enggan disebutkan identitasnya, mengungkapkan rasa syukur atas bantuan tersebut.
“Kegiatan ini sangat membantu kami. Semoga ke depannya terus berjalan lancar dan memberi manfaat bagi banyak orang,” katanya.
Linda juga menambahkan, seluruh pendanaan kegiatan ini dilakukan secara mandiri oleh anggota Perwati dan Srikandi Pemuda Pancasila.
“Kami tidak melibatkan donatur atau pihak eksternal. Semua ini murni hasil kebersamaan dan sukarela,” jelasnya.
Kegiatan sosial seperti ini diharapkan dapat terus menjadi penyokong utama kebutuhan pokok masyarakat, terutama bagi mereka yang membutuhkan bantuan.
Advertisement